HMPS PAI DAN IMM BUYA HAMKA. “Meriahkan Ramadhan Dengan Safari Ramadhan Dan Bakti Sosial”
Kulon Progo (28/5). Dalam rangka memeriahkan Ramadhan 1439 H Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam (HMPS PAI) bekerjasama dengan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Buya Hamka Universitas Ahmad Dahlan mengadakan safari Ramadhan season 2. Pada kesempatan kali ini akan ada 8 penjuru masjid yang dijadikan sebagai tujuan utama dari kegiatan ini. Yaitu, Masjid Al-Ihsan, Masjid Nurussihin, Masjid Sholeh Jetis, Masjid Multazam Temon, Masjid Muttaqien Klampir, Masjid Muammalah Triharjo, Ar-Rohman Pengasih dan Masjid Al-Hikmah Ngestiharjo. “Kegiatan ini dilangsungkan sebagai wadah silaturahmi kepada masyarakat sekitar, sekaligus sebagai sarana praktek menjadi seorang pengajar untuk mahasiswa PAI sebagai calon pendidik. Sekaligus untuk mengenalkan prodi Read More